Ticker

6/recent/ticker-posts

Prajurit Yonranratfib 1 Marinir Laksanakan Pengamanan RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet

Ranratfib 1 Mar - Prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 1 Marinir (Yonranratfib 1 Mar) tergabung dalam kegiatan Pengamanan (PAM) Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) di Wisma Atlet yang diperuntukkan bagi pasien yang terjangkit virus Covid-19 (Corona) di Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (17/09/2021).

Dalam pelaksanaan tugas tersebut, Prajurit Batalyon Ranratfib 1 Marinir yang melaksanakan pengamanan Wisma Atlet dengan menjaga pos sektor, selain itu juga bertugas untuk mendata pasien yang keluar dan masuk, mengecek pengiriman makanan pasien yang dari ojek online atau dari pihak keluarga serta mengawasi setiap orang yang beraktifitas di RSDC Wisma Atlet.

Selain itu para prajurit yang terlibat Pengamanan pun melaksanakan patroli di lingkungan Wisma Atlet dan mengecek barang bawaan serta memberikan arahan untuk Tenaga Kesehatan (Nakes) yang baru, mulai dari tata tertib dan aturan yang berlaku di Wisma Atlet.

Kegiatan tersebut dilaksakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan penyebaran Covid-19 menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan setelah kegiatan selesai.

Posting Komentar

0 Komentar